Minggu, 02 Juni 2013

Sejarah Klub Barcelona FC

Siapa yang tak kenal dengan klub sepak bola yang satu ini, klub raksasa Spanyol yang kini tengah berada dalam masa jaya nya, mereka adalah Barcelona FC atau yang kerap disebut dengan nama Barca. Klub ini memang sudah terkenal dengan pemain-pemain bintang yang mereka miliki dari masa ke masa, termasuk Lionel Messi yang saat ini menjadi pemain terbaik dunia dengan berbagai rekor yang ia torehkan bersama Barca. Sebagai klub sepak bola, tentu Barcelona memiliki sejarah yang cukup panjang mengingat usia mereka sudah menginjak 114 tahun lamanya. Nah, bagaimana sejarah dan lika liku raksasa eropa ini ? Berikut ulasan nya.

Joan Gamper seorang berkebangsaan Swiss yang berkunjung ke Spanyol dan sebelas orang lainnya Gualteri Wild, Lluis d’Osso, Bartomeu Terrados, Otto Kunzle, Otto Maier, Enric Ducal, Pere Cabot, Carles Pujol, Josep Llobet, John Parsons, dan William Parsons mengadakan sebuah pertemuan guna membahas tentang rencana besar mereka untuk membangsun sebuah klub sepak bola. Akhirnya tanggal 29 November 1899 kedua belas orang tersebut yang sama-sama menyukai sepak bola memutuskan untuk membangun sebuah klub sepak bola yang bernama 'Barcelona' FC. Kostum nya yang berwarna Merah dan biru anggur itu atas saran Joan Gamper karena warna tersebut melambangkan warna daerah asalnya di Swiss. Gamper sendiri langsung turun menjadi salah satu pemain Barcelona sedangkan Presiden pertama Barca adalah Walter Wild.

Los Blaugrana (julukan untuk Barca) sendiri meraih gelar pertama mereka ditahun 1909 ketika itu mereka berhasil memenangkan juara Copa Del rey, dan saat itu juga mereka 'bangkit' dan memulai masa kejayaan mereka dengan membangun sebuah stadion sepak bola, namun kala itu hanya bisa menampung sejumlah 6000 penonton saja. Kemudian di musim 1928/1929 adalah kali pertama mereka meraih gelar juara liga spanyol, kemudian tahun 1958 pertama kali meraih gelar juara UEFA, dan di tahun 1979 meraih piala Winner pertama, Musim 1991/1992 adalah gelar liga champions pertama untuk El Barca, dan ditahun berikutnya mereka meraih gelar piala super eropa pertama.

Nah, sejak tahun 1909 tersebut nama Barcelona mulai muncul kepermukaan, mereka mulai dikenal sebagai salah satu raksasa Spanyol dengan ditaburi oleh banyak pemain bintang, sampai sejauh ini barcelona terus ditentarai banyak pemain bintang juga pelatih-pelatih handal termasuk pep guardiola, dan memang sejak dulu Rival abadi Los Blaugrana adalah Real Madrid, sebuah klub yang juga merupakan salah satu raksasa Spanyol - Sbobet .